Polisi Ringkus Geng Teras, Perampok Sadis di Depok

Polisi Ringkus Geng Teras, Perampok Sadis di Depok.
Polisi Ringkus Geng Teras, Perampok Sadis di Depok.
top banner

DEPOK, Nawacita – Polrestro Depok menggulung komplotan perampok sadis yang menghabisi nyawa pedagang kelontong di Harjamukti. Kelompok ini menamakan dirinya sebagai Geng Teras alias Tongkrongan Rakyat Selow. Mereka memiliki basecamp di Bekasi, namun wilayah operasi kejahatannya hingga Depok.

Geng Teras selama ini dikenal sadis. Mereka tega melukai targetnya jika tidak memberikan harta benda miliknya. Sadisnya, mereka beraksi di tengah pandemi virus Corona. Dalam setiap aksinya, mereka dengan sadis melukai korban, mulai dari memutus telinga, menusuk dada hingga menghilangkan nyawa demi mendapatkan harta curian. Mereka dibekali senjata tajam seperti celurit, parang, hingga airsoft gun.

Geng ini bermarkas di Kranggan, Bekasi. Dari pengakuan pelaku, mereka sudah 10 kali melakukan pencurian dengan kekerasan di Depok. Tiga aksi terakhir mereka lakukan di wilayah Cimanggis. Sasaran pertama adalah tukang jamu di Jalan Putri Tinggal, Gang Telkom, RT 7/RW 3, Harjamukti. Di sana pelaku tidak melukai korban namun mengancamnya dengan senjata tajam.
Baca Juga: Kisah Umar Jaya, Pembunuh Bayaran Legendaris Paling Sadis di Indonesia

Setelah itu mereka beraksi di toko kelontong yang jaraknya hanya 100 meter dari lokasi pertama. Satu korban meninggal dunia karena luka di dada. Lokasi ketiga adalah warung Tahu Sumedang di Jalan Raya Tapos. Di sini mereka melukai tiga orang.

“Korban mengalami luka putus telinga dan kaki,” ujar Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Azis Andriansyah, kepada wartawan, Jumat (3/4/2020). Dari tiga lokasi itu, mereka mengambil harta milik korban berupa uang tunai, perhiasan, dan ponsel. Mereka melakukan aksi dalam waktu satu malam dan berdekatan. “Sasarannya random,” paparnya.

Menurut Kapolres, kelompok ini dikenal sadis dalam beraksi. Pelaku kerap melukai korban dengan cara menusuk di bagian punggung. “Kelompok ini merupakan kelompok yang cukup sadis di wilayah Depok. Kita sudah lakukan pemeriksaan mendalam, ada 10 kejadian dilakukan oleh kelompok ini,” ungkapnya.
Baca Juga: Menengok Kawasan Kampung Begal di Indramayu

Kelompok ini beraksi di malam hari hingga dinihari. Mereka berkelompok keliling mencari sasaran. “Senjata ada sejenis airsoftgun. Tapi selama ini mereka selalu membawa senjata tajam untuk melukai korban,” tandasnya.

Geng Teras beranggotakan sembilan orang, yaitu JAR (17), YAN (18), GL (22), RP (22), AR, AL, RH, EP, dan ST. Dari sembilan orang itu, empat sudah diamankan, yaitu JAR (17), YAN (18), GL (22), dan RP (22). Sedangkan AR dan AL meninggal dunia saat diamankan. Tiga orang pelaku masih dalam pengejaran yaitu RH, EP dan ST.

Polisi terpaksa melumpuhkan para pelaku karena melakukan perlawanan. Empat pelaku mengalami luka tembak di kaki dan dua meninggal dunia, yaitu AR dan AL. “Mereka adalah otak dan eksekutor kelompok ini,” pungkasnya.

oknws.

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here