Sunday, October 13, 2024
HomeSTARTUPLifeStyleMg. Kirman Ungkap Inspirasi di Balik Karya Terbarunya

Mg. Kirman Ungkap Inspirasi di Balik Karya Terbarunya

Surabaya, Nawacita – Di Geleri Prabangkara sedang berlangsung pameran seni Toys-Patung-Kramil yang berjudul ‘Ada dan Tiada’. Karya seniman pahat terkenal di Kota Batu Jawa Timur bernama Johnny Kirman menampilkan dua Karya indahnya bersanding bersama sepuluh karya seniman lain se-Jawa Timur.

Dia memakai nama artis sebagai Mg. Kirman, Ia memajang karya bernama Gajah dan Seribu Wajah. Dengan struktur kayu berjenis Sonokeling dan besi itu, keduanya memiliki ciri khas yang menarik karna memakai dua media bahan.

“Untuk karya berjudul Gajah itu terinspirasi dari anak saya menyukai karakter Bona yang ada di majalah Bobo,” ungkap Kirman (9/9/2024).

Mg. Kirman menjelaskan struktur dari karya Gajah tersebut terlihat kepala Gajah dengan sayap yang berstruktur besi. Dengan tumpuan besi di cat emas menambah kesan mewah di karyanya tersebut.

“Sedangkan karya kedua saya beri nama seribu Wajah karena, manusia itu memiliki berbagai macam karakter di satu tubuhnya, lebih tepatnya saya berkaca dengan diri saya sendiri,” jelas Kirman.

Dengan karakter yang sama dari Kayu Sonokelinh tersebut terpahat wajah yang tegas dan berbagai macam gelombang aura yang mengitari pahatan tersebur. Dan berdiri tegak dengan tumpuan besi dicat berwarna ungu.

Untuk pameran melihat Ada dan Tiada tersebut berlaksanan dari tanggal 5 September 2024 hingga 11 September 2024. Dan masih ada sepuluh karya lainnya yang ada di pameran tersebut yang tak kalah menariknya untuk dinikmati. (Al)

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terbaru