DPR Tolak Rencana Pemerintah Datangkan 200 Dosen Asing

Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto
Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto
top banner

Jakarta, Nawacita – Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto menolak usulan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) yang akan mendatangkan 200 dosen asing.

“Saya lihat dulu, kalau tujuannya untuk pertukaran pengetahuan rasanya tentu itu bisa dilaksanakan, namun kalau khusus dosen asing itu, dalam hal ini didatangkan untuk mengajar di sini rasanya saya kurang sepaham “ ujarnya di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (16/04/2018).

Di bagian lain dia mengatakan, dosen di Indonesia pun sudah cukup kompeten untuk mengajar.

“Karena profesor-profesor di Indonesia juga cukup cangih, cukup hebat dan cukup mumpuni, sehingga tentunya diberikan kesempatan lebih besar lebih hebat. Kita ketahui sekarang banyak universitas negeri terutama yang profesor-profesornya sudah sampai turun gunung sampai memasuki ke desa-desa melaksanakan pengabdian masyarakat “ tutupnya.

Kemenristekdikti berencana mendatangkan 200 dosen dari mancanegara dengan alasan demi mendongkrak reputasi pendidikan nasional di bidang riset dan teknologi. Fokus kebijakan itu adalah mendatangkan dosen untuk sains dan teknologi.

trpg

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here