Wednesday, March 19, 2025
HomeSTARTUPLifeStyleMencicipi Kelezatan Nasi Mandi-Ikan Patin dalam Wakul Ramadan di Hotel Swiss Belinn...

Mencicipi Kelezatan Nasi Mandi-Ikan Patin dalam Wakul Ramadan di Hotel Swiss Belinn Surabaya

Surabaya, Nawacita – Hotel Swiss Belinn Surabaya menghadirkan sajian istimewa dengan sentuhan rempah-rempah Nusantara yang kaya rasa.

Bertemakan Wakul Ramadan, berbuka puasa dengan keluarga hingga rekan terasa nuansa yang berbeda dari Ramadan sebelumnya.

Executive Chef Hotel Swiss Belinn, Morgan Arga menjelaskan bahwa khusus untuk paket Wakul Ramadan kali ini menyajikan berbagai hidangan autentik yang memadukan cita rasa tradisional dengan teknik memasak modern.

“Menu andalan yang saya sajikan adalah olahan ikan air tawar, seperti ikan patin dan ikan tembung, nasi mandi dengan cita rasa khas timur tengah, dan chicken shawarma dengan sentuhan segar,” terangnya, Selasa (4/3/2025).

Untuk menu ikan air tawan ini bernama ikan patin garang asam pemilihan, dan ikan patin dipilih bukan tanpa alasan. Selain mudah didapat, ikan air tawar juga lebih sehat dan memiliki rasa yang khas.

“Kami memahami bahwa banyak orang kurang menyukai ikan air tawar karena aromanya. Oleh karena itu, ikan ini kami marinasi selama dua hari dengan bumbu rempah pilihan agar menghasilkan rasa yang lezat tanpa aroma lumpur,” jelas Morgan.

Baca Juga: Mengintip Menu Buka Puasa Khas Timur Tengah di Luminor Hotel Surabaya

Sedangkan untuk nasi mandi, Morgan mengatakan bahawa dengan cita rasa khas Timur Tengah. Keistimewaan nasi mandi ini terletak pada penggunaan bahan lokal, termasuk beras yang berasal dari petani dalam negeri.

“Kami sengaja menggunakan beras lokal sebagai bentuk dukungan kepada petani Indonesia. Walaupun nasi mandi identik dengan beras basmati, kami ingin menunjukkan bahwa beras lokal juga bisa diolah menjadi sajian internasional yang lezat,” katanya.

Menu lainnya yang tak kalah menggoda adalah chicken shawarma. Hidangan ini disajikan dengan isian ayam yang telah direndam dalam jus jeruk selama 24 jam, memberikan cita rasa segar yang berbeda dari shawarma pada umumnya.

Setiap hari, Hotel Swiss Belinn juga menawarkan sekitar 20 menu berbuka puasa yang berbeda, mulai dari hidangan utama, jajanan, hingga dessert. Menu andalan seperti nasi mandi dan nasi kebuli disajikan secara bergantian, memberikan variasi bagi para tamu.

“Kami ingin menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang tidak hanya lezat, tetapi juga sehat dan berkualitas. Setiap hidangan disiapkan dengan penuh dedikasi dan perhatian terhadap detail,” tandas Morgan.

Reporter : Alus Tri

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

RAMADAN BANKJATIM
- Advertisment -

Terbaru