JAKARTA, Nawacita – Terjadi sejumlah peristiwa penting dan bersejarah yang patut dikenang di berbagai penjuru dunia dari tahun ke tahun pada 17 Mei. Demi mengenangnya, kami merangkum sejumlah peristiwa itu dalam catatan peristiwa dunia hari ini, 17 Mei, yang dihimpun dari Thepeoplehistory.com dan Wikipedia.org:
1395
Pasukan Wallachia berhasil mengalahkan Pasukan Kekaisaran Ottoman yang hendak menginvasi Wallachia dalam Pertempuran Rovine. Kini, Wallachia adalah bagian dari Rumania.
1792
Berdiri pada 17 Mei 1792, Bursa Efek New York (NYSE) merupakan salah satu bursa saham terbesar di dunia. Lebih 2 ribu perusahaan mencatatkan sahamnya di NYSE.
1809
Napoleon Bonaparte memerintahkan pasukannya untuk menginvasi negara-negara kepausan. Invasi itu dimaksudkan untuk menjadikan negara-negara kepausan sebagai bagian dari Kekaisaran Prancis.
1869
Pasukan Kekaisaran Jepang mengalahkan sisa-sisa pasukan Keshogunan Tokugawa dalam Pertempuran Hokodate. Kemenangan pasukan Kekaisaran Jepang itu sekaligus menjadi tanda berakhirnya Perang Boshin yang sudah berlangsung lebih dari setahun.
1940
Jerman berhasil menduduki Kota Brussels, Belgia. Selama diduduki Jerman, Kota Brussels mengalami kerusakan parah karena dibombardir pasukan Sekutu yang ingin mengalahkan Jerman dalam Perang Dunia II.
Baca Juga: 13 Mei Sejarah Dunia: Insiden 13 Mei Hingga Serangan Bom Gereja di Surabaya
1949
17 Mei 1949 dikenal sebagai Hari Proklamasi 17 Mei Kalimantan. Adalah proklamasi yang menyatakan bagian tak terpisahkan dari Republik Indonesia. Proklamasi 17 Mei Kalimantan dibacakan oleh Gubernur Tentara Angkatan Laut RI Divisi IV Pertahanan Kalimantan, Letkol Hasan Basry. Proklamasi ini merupakan bentuk reaksi atas Perjanjian Linggarjati.
Pembacaan Proklamasi Kalimantan diwarnai dengan penaikan bendera merah putih lewat upacara dengan Ahmad Kusasi sebagai komandan. Abbas Basri dan Kardi bertindak sebagai penggerek bendera.
1950
Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) didirikan pada 17 Mei 1950 lewat prakarsa dan kesepakatan beberapa penerbit nasional. Pendirian IKAPI bagian dari perlawanan terhadap penerbit asing khususnya milik pemerintah Hindia Belanda yang memonopoli penerbitan buku di Tanah Air. IKAPI juga dibentuk atas hasrat para penerbit nasional untuk membantu pemerintah dalam membangun masyarakat Indonesia yang cerdas.
IKAPI Pusat berkedudukan di Jakarta. Organisasi ini sudah memiliki 12 kantor daerah masing-masing di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan, Bali, Sulawesi Selatan, serta tiga kantor perwakilan di Kalimantan Barat, Aceh dan Sulawesi Tengah.
1974
Sebuah bom mobil meledak di Kota Dublin, Irlandia saat jam sibuk dan banyak orang berlalu-lalang. Ledakan itu menewaskan 29 orang dan melukai 100 lainnya. Tak ada satu pun tuduhan mengenai orang yang bertanggung jawab atas peristiwa tersebut sehingga memunculkan sejumlah teori konspirasi.
1983
Amerika Serikat (AS), Israel, dan Lebanon menandatangani sebuah perjanjian. Dalam perjanjian itu disebutkan Israel harus menarik pasukannya dari konflik di Lebanon.
1987
Pesawat tempur Irak menembakkan rudal ke arah kapal perang milik Amerika Serikat (AS), USS Stark. Peristiwa yang terjadi pada Perang Iran-Irak itu menewaskan 37 orang dan melukai 21 awak kapal.
1990
Majelis Umum World Health Organization (WHO) atau Organisasi Kesehatan Dunia menghapus homoseksual dari daftar penyakit kejiwaan. Homoseksual adalah rasa ketertarikan seseorang kepada orang lain dari jenis kelamin yang sama.
1992
Demonstrasi besar-besaran di Thailand demi menggulingkan Perdana Menteri Suchinda Kraprayoon dimulai di Bangkok. Demonstrasi itu lantas berlangsung selama tiga hari dan menyebabkan 52 orang meninggal dan ratusan korban luka. Lebih dari 3.500 yang mengikuti demonstrasi juga ditangkap pihak militer.
2008
Aktor, sutradara dan politikus Sophan Sophiaan meninggal dunia pada 17 Mei 2008, usai kecelakaan di kawasan hutan Widodaren perbatasan Ngawi, Jawa Timur dan Sragen, Jawa Tengah. Saat itu Sophan Sophiaan touring keliling Pulau Jawa dengan motor gede yang digagasnya. Dalam perjalanan ia terjatuh dari Harley Davidson yang ditungganginya di kawasan hutan Widodaren lalu meninggal dunia.
soknws.