LRT Kelapa Gading-Velodrome Siap Uji Coba

LRT Kelapa Gading-Velodrome
LRT Kelapa Gading-Velodrome
top banner

Jakarta, Nawacita Pengerjaan proyek Light Rail Transit (LRT) atau kereta ringan Jakarta rute Kelapa Gading – Velodrome, telah mencapai 70 persen. Pengerjaan saat ini dititikberatkan pada penyelesaian konstruksi fisik dan instalasi.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Selasa (17/4/2018), satu set kereta LRT tersebut telah tersimpan di bagian lima proyek LRT Kelapa Gading, Jakarta Utara. Kereta seharga Rp 239 miliar tersebut tiba pada Sabtu malam, 14 April lalu, usai dibawa melalui jalur laut selama tiga pekan, dari perusahaan pembuatnya Hyundai Rotterm di Changwon, Korea Selatan. Nantinya kereta ini akan menjalani proses uji coba secara bertahap mulai bulan Mei, hingga siap untuk digunakan.

LRT rute Kelapa Gading – Velodrome ini akan melayani rute sepanjang 5,8 kilometer dengan enam stasiun pemberhentian. Nantinya sebanyak delapan set kereta LRT akan digunakan untuk menunjang aktivitas warga, salah satunya ikut menyemarakan perhelatan Asian Games 2018 pada Agustus mendatang.

lpt6

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here