Friday, October 11, 2024
HomeSTARTUPHari Terakhir Pendaftaran Pilgub DKI, Calon Ditunggu Hingga Tengah Malam

Hari Terakhir Pendaftaran Pilgub DKI, Calon Ditunggu Hingga Tengah Malam

JAKARTA, NAWACITA – Hari ini adalah hari terakhir pendaftaran pasangan calon Pilkada 2017, termasuk Pilgub DKI Jakarta. Pasangan calon dan partai yang mengusungnya ditunggu hingga tengah malam.

“Hari ini terakhir sampai pukul 24.00 WIB. Kemungkinan mereka akan datang malam hari,” kata Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno di kantornya, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (23/9/2016).

Seperti yang diketahui, 4 partai politik yaitu Partai Demokrat, PAN, PKB, dan PPP dini hari tadi menyatakan akan mengusung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni. Sementara itu, Gerindra dan PKS belum mengumumkan pasangan calonnya.

“Kemungkinan dua pasang kan ya. Kalau di Cikeas sudah jelas Agus dan Sylviana kalau Gerindra PKS kita belum tahu,” ucapnya.

Pantauan di Kantor KPU DKI Jakarta, saat ini ruangan pendaftaran masih kosong. Polisi berjaga di luar maupun di dalam gedung. Di depan Kantor KPU juga belum ada keramaian massa dan lalu lintas lancar.

Pendaftaran Pilgub DKI 2017 sendiri sudah dibuka sejak Rabu (21/9). Hingga saat ini, baru ada satu pasangan calon yang mendaftar yaitu Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat yang diusung oleh PDIP, Golkar, Nasdem, dan Hanura.

SUMBER : DETIK.COM

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terbaru