Menkes Tinjau Langsung Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Surabaya
Surabaya, Nawacita – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meninjau langsung program pemeriksaan kesehatan gratis yang diluncurkan serentak di seluruh Indonesia mulai hari ini, Senin (10/2/2025).
Menkes mengunjungi Puskesmas Manukan Kulon di Jalan Raya Tandes, Surabaya, Jawa Timur, untuk melihat langsung implementasi program tersebut di lapangan.
Sejak pagi, Puskesmas Manukan Kulon terpantau ramai didatangi warga yang memanfaatkan program pemeriksaan kesehatan gratis ini. Menkes juga menyempatkan diri berinteraksi dengan para lansia yang sedang menjalani pemeriksaan. Ia tampak ramah dan menanyakan kondisi kesehatan mereka.
“Saya sangat senang melihat antusiasme masyarakat terhadap program ini,” ujar Menkes Budi Gunadi Sadikin.
“Dari pantauan saya melalui aplikasi SatuSehat, sekitar pukul 10.00 pagi tadi saja sudah ada 17.000 warga di seluruh Indonesia yang memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis ini. Ini menunjukkan betapa pentingnya akses kesehatan bagi masyarakat.”

Program pemeriksaan kesehatan gratis ini menyediakan berbagai layanan, mulai dari pemeriksaan darah, jantung, ginjal, telinga, mata, hingga pemeriksaan tumbuh kembang anak dan penyakit kronis lainnya.
Di Puskesmas Manukan Kulon, ditargetkan 30 warga dapat terlayani setiap harinya. Dengan asumsi 26 hari kerja dalam sebulan, diharapkan sekitar 780 lansia di setiap Puskesmas dapat dijangkau.
Menkes tegaskan pentingnya program ini dalam meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan berkualitas.
“Program ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk mewujudkan Indonesia Sehat,” tambahnya.
“Kami berharap program ini dapat membantu mendeteksi dini berbagai penyakit dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia.”
Kehadiran Menkes di Surabaya menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam memastikan program pemeriksaan kesehatan gratis berjalan efektif dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat.