Tuesday, February 11, 2025
HomeDAERAHJATIMTPA Torbang Sumenep Overload, Dua Kecamatan Ini Jadi Penyumbang Sampah Terbanyak

TPA Torbang Sumenep Overload, Dua Kecamatan Ini Jadi Penyumbang Sampah Terbanyak

TPA Torbang Sumenep Overload, Dua Kecamatan Ini Jadi Penyumbang Sampah Terbanyak

Sumenep, Nawacita – Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Torbang di Kecamatan Batuan, Sumenep, Jawa Timur, telah mengalami overload selama setahun terakhir.

Kepala DLH Sumenep, Arif Susanto, mengungkapkan bahwa TPA Torbang menerima sekitar 38 ton sampah per hari, menyebabkan daya tampungnya melebihi kapasitas sejak tahun 2023.

“Sudah sekitar satu tahun TPA Torbang mengalami overload. Sampah yang masuk mencapai 38 ton per hari,” ujarnya, Senin, (20/1/2025).

Kepala DLH Sumenep, Arif Susanto

TPA Torbang yang mulai beroperasi pada tahun 2018, kini telah melebihi kapasitas optimalnya. TPA umumnya mengalami overload setelah lima tahun beroperasi.

“Memang biasanya TPA akan overload setelah lima tahun. Kondisi ini juga terjadi di TPA Torbang,” katanya.

Dari puluhan ton sampah itu, kata Arif Susanto, ada dua kecamatan sebagai penyumbang sampah terbanyak, pertama Kecamatan Kota Sumenep, kemudian Kecamatan Kalianget.

“Sampah-sampah dari dua kecamatan itu berasal dari pasar sehingga angkanya selalu tinggi setiap hari,” bebernya.

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

januari bankjatim
- Advertisment -

Terbaru