Tuesday, February 11, 2025
HomeDAERAHJATIMIWPI Jawa Timur Merayakan Dasawarsa dengan Pameran Seni Rupa "Rasa Hanggrata"

IWPI Jawa Timur Merayakan Dasawarsa dengan Pameran Seni Rupa “Rasa Hanggrata”

IWPI Jawa Timur Merayakan Dasawarsa dengan Pameran Seni Rupa “Rasa Hanggrata”

Surabaya, Nawacita – Komunitas Ikatan Wanita Pelukis Indonesia (IWPI) Jawa Timur, tengah merayakan Hari Jadinya yang ke-10 Tahun. Perayaan tersebut berupa Pameran Seni Rupa dengan tajuk ‘Rasa Hanggrata’, bertempat di Perpustakaan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur.

Ketua Pelaksana Pameran Rasa Hanggrata, Widijawati menyampaikan pameran tersebut sebagai perayaan sudah memasuki usia Dasawarsa Komunitas IWPI ini. “Karena Dasawarsa merupakan usai menginjak untuk bertumbuh,” sampainya.

Widijawati juga memaparkan pameran tersebut diselenggarakan dari tanggal 14 Januari 2025 hingga 24 Januari 2025. “Untuk jam buka menyesuaikan operasional perpustakaan, yaitu pukul 09.00 WIB – 16.00 WIB”, paparnya.

Perempuan yang berkebaya kuning dengan motif batik jemputan ini menjelaskan bahwa isi pameran yang ada merupakan hasil karya para seniman-seniman perempuan sebanyak 45 karya. Diikuti 33 anggota IWPI dengan berbagai jenis teknik lukisan dari seni murni hingga abstrak.

Komunitas Ikatan Wanita Pelukis Indonesia (IWPI) Jawa Timur, tengah merayakan Hari Jadinya yang ke-10 Tahun.

Dilanjut oleh Ketua Ikatan Wanita Pelukis Indonesia (IWPI) Jawa Timur, Nunung Harso mengungkapkan komunitas IWPI tidak hanya menaungi para seniman perempuan saja. Melainkan, kegiatan positif yang dibuat harus bermanfaat bagi anggota dan masyarakat.

“Kegiatan kita selain pameran, menyediakan Stan untuk UMKM kerajinan seni seperti sepatu, tas, kerudung yang handmade. Lalu juga ada lomba melukis nanti tanggal (18/1/2025) untuk anak-anak disabilitas,” tandasnya.

Sosok perempuan berkerudung hijau senada dengan kebaya jumputannya tersebut menceritakan manfaat dari kegiatan berseni lukis yang terasa bagi para wanita yang sudah berumur.

“Kita ini tergolong sudah berumur senja, atau sudah lanjut usia, namun masih semangat dan tidak mengalami kepikunan dan emosi stabil. Ya karena emosi kita luapkan ke dalam lukisan,” ucap Nunung. (Al)

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

januari bankjatim
- Advertisment -

Terbaru