BSI Scholarship Senilai 2,1 Miliar Dukung Mahasiswa UNAIR Jadi Future Leader Perbankan
Surabaya, Nawacita – PT. Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) bersama Universitas Airlangga (UNAIR) bekerjasama dalam membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya mahasiswa yang mumpuni di bidang perbankan. Dalam event BSI Rock (Recruitmant On Campus for Knowledge) seminar bertajuk ‘CEO Mengajar’ yang menghadirkan narasumber-narasumber praktisi profesional dibidangnya.
Rektor Universitas Airlangga, Mohammad Nasih, pada kesempatannya membuka seminar CEO Mengajar dengan sambutan para mahasiswa UNAIR yang ikut dalam acara tersebut. Seminar tersebut dimulai dari pagi pukul 09.00 WIB hingga sore pukul 17.00 WIB.
“Saya sangat bangga UNAIR merupakan salah satu universitas dari lima (5) Kampus yang dipilih Bank BSI penerimaan program kerja sama dalam membentuk anak didik disini menjadi SDM yang pantas bersaing di dunia kerja nantinya,” ungkap Nasih (19/9/2024).
Selain itu, acara tersebut juga BSI menyerahkan BSI Scholarship 2024 kepada UNAIR sebesar 2,1 Miliar Rupiah sebagai bantuan untuk menghasilkan lulusan mahasiswa yang bernilai tinggi. Penyerahan tersebut diberikan langsung oleh Direktur Utama Bank Syariah Indonesia (BSI) Hery Gunardi kepada Rektor UNAIR, Mohammad Nasih.

Hery Gunardi pada kehadirannya juga memberikan materi kepada para mahasiswa dan alumni Universitas Airlangga yang mengikuti seminar CEO mengajar. Acara itu diselenggarakan diselenggarakan di Gor Basket Kampus C UNAIR.
“Saya sangat senang sekali menyapa 1000 lebih mahasiswa UNAIR pada kesempatan kali ini, Mahasiswa memiliki potensi besar untuk menjadi pelaku inovasi di sektor ini.
Heri menjelaskan melalui program ini, kami memberikan mereka pandangan luas mengenai berbagai peluang yang ada di perbankan syariah. Tentunya kami berharap, melalui program ini, mahasiswa dapat melihat peluang karier yang tersedia di sektor perbankan syariah, yang kini semakin kompetitif dan menjanjikan.
Hery juga menegaskan BSI berupaya mendorong lebih banyak generasi muda untuk berkontribusi pada kemajuan ekonomi syariah di Indonesia, khususnya di wilayah Jawa Timur. Hal ini juga menegaskan komitmen Perseroan untuk terus mendukung pendidikan di Indonesia, tidak hanya melalui beasiswa tetapi juga melalui berbagai program pengembangan lainnya. (Al)