Friday, September 20, 2024
HomeSTARTUPLifeStyleAmpela Ayam Masak Tomat: Sajian Asam Gurih yang Bikin Nagih!

Ampela Ayam Masak Tomat: Sajian Asam Gurih yang Bikin Nagih!

Ampela Ayam Masak Tomat: Sajian Asam Gurih yang Bikin Nagih!

Jakarta, Nawacita – Ampela ayam tak hanya enak gurih digoreng tetapi juga bisa dimasak dengan tomat yang asam menyegarkan. Renyah gurih ampela makin sedap dibalut bumbu tomat.
Ampela merupakan jeroan ayam yang banyak penggemarnya. Terutama karena harganya terjangkau dan enak diolah dengan berbagai bumbu. Diungkep lalu digoreng, atau dibuat sambal goreng.

Rasanya yang kenyal gurih ternyata cocok dipadukan dengan bumbu tomat dengan bawang dan sedikit rempah. Ampela dibumbui dan digoreng hingga gurih enak rasanya.

Setelah itu baru dimasak dengan bumbu tomat yang asam segar. Olahan ini cocok untuk lauk nasi. Kamu bisa tambahkan cabe jika suka rasa pedas. Berikut ini daftar bahan dan cara membuat selengkapnya.

Resep Ampela Ayam Masak Tomat
Kenyal gurih ampela ayam semakin enak diaduk dengan bumbu tomat yang gurih, asam dan segar.

Bahan Bahan
15 buah ampela ayam
2 siung bawang putih, parut
2 sdm air jeruk nipis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Bumbu Tomat:
3 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang
50 g bawang bombay, cincang
2 buah tomat merah, parut
1 sdt pasta tomat
1/2 sdt merica hitam bubuk
1 sdm kaldu jamur
1 sdt gula pasir
1/2 sdt garam

Cara Memasak:
Cuci bersih ampela ayam. Jika berukuran besar, potong menjadi dua bagian. Kerat-kerat sisinya.
Lumuri ampela ayam dengan bawang putih, air jeruk nipis, merica dan garam. Sisihkan selama 15 menit.
Goreng bertahap dengan minyak panas dan banyak hingga agak kering lalu angkat dan tiriskan.
Bumbu Tomat: Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum.
Masukkan tomat parut, pasta tomat, merica, kaldu jamur, gula dan garam. Aduk hingga mendidih dan agak kental.
Masukkan ampela goreng, aduk hingga rata.
Angkat dan sajikan hangat.

Tips membuat ampela ayam masak tomat:
1. Pilih ampela yang sedang atau besar ukurannya agar lebih terasa gurih kenyal.
2. Untuk tomat gunakan tomat yang benar-benar masak agar rasanya tak terlalu asam tajam.

dtk

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

jconnect
- Advertisment -

Terbaru