Sunday, February 9, 2025
HomeSTARTUPLifeStyleArtis Coco Lee Meninggal Dunia Usai Percobaan Bunuh Diri, Berikut Profil serta...

Artis Coco Lee Meninggal Dunia Usai Percobaan Bunuh Diri, Berikut Profil serta Kronologinya

Artis Coco Lee Meninggal Dunia Usai Percobaan Bunuh Diri, Berikut Profil serta Kronologinya

JAKARTA, Nawacita – Artis Coco Lee Meninggal Dunia Usai Percobaan Bunuh Diri, Diva Hong Kong ternama Coco Lee meninggal dunia pada hari Rabu (5/7) setelah mencoba bunuh diri pada akhir pekan. Kabar duka ini diungkapkan langsung oleh saudara perempuannya di media sosial.

Dalam postingan di Facebook, saudara perempuan Lee bernama Carol dan Nancy mengungkapkan bahwa musisi Mandarin pertama yang masuk pasar Amerika itu melawan depresi selama bertahun-tahun dan mencoba bunuh diri pada Minggu (2/7) waktu setempat.

Tidak diketahui seperti apa percobaan bunuh diri yang dia lakukan. Yang jelas, sejak itu, Lee yang berusia 48 tahun mengalami koma.

“Dengan rasa sedih yang mendalam, kami di sini untuk menyampaikan berita yang paling menyedihkan. Coco telah menderita depresi selama beberapa tahun terakhir tapi kondisinya semakin memburuk secara drastis di beberapa bulan terakhir,” tulis Nancy.

“Meskipun Coco mendapat bantuan profesional dan melakukan yang terbaik untuk melawan depresinya, sayangnya iblis di dalam dirinya mengambil alih,” tambahnya.

Seorang sumber yang mengetahui kasus tersebut mengatakan Coco Lee telah pindah dari rumahnya dan menginap di Hotel Four Seasons pada Oktober tahun lalu.

Dia merasa tidak enak badan pada tanggal 30 Juni dan dirawat di rumah sakit selama sehari. Lee pindah ke rumah saudara perempuannya, Carol, di The Peak di mana dia berusaha bunuh diri pada hari Minggu, kata sumber itu.

Baca Juga: Kabar Agnez Mo Meninggal karena Dibunuh di Amerika Ternyata Hoaks, Simak Faktanya

Carol mengatakan Lee menjalani operasi kaki pada bulan Februari tahun ini dan perlu minum obat pelemas otot dan tidak memiliki kecenderungan bunuh diri pada saat itu.

Artis Coco Lee Meninggal Dunia
Artis Coco Lee Meninggal Dunia Usai Percobaan Bunuh Diri, Berikut Profil serta Kronologinya.

Profil dan perjalanan hidup Coco Lee

Coco Lee, lahir di Hong Kong pada tahun 1975 dan dibesarkan di San Francisco sejak usia sembilan tahun. Dia adalah anak bungsu dari tiga bersaudara. Meski dikatakan sebagai anak yang pemalu, dia selalu ingin menjadi seorang penyanyi.

Coco Lee memulai karirnya pada usia 18 pada tahun 1993 untuk berpartisipasi dalam sebuah ajang pencarian bakat dan berhasil keluar sebagai runner-up pertama. Meskipun dia tidak menang, Coco Lee mendapatkan kontrak rekaman.

“Awalnya saya tidak yakin. Saya suka menyanyi dan saya ingin tahu apakah ini benar-benar jalan untuk saya,” katanya dalam sebuah wawancara dengan Post Magazine pada 2013.

“Tapi ketika saya menginjak panggung itu, saya merasa seperti di sinilah tempat saya seharusnya. Takdir saya ditentukan pada malam itu,” ungkap Lee.

Lee membuat terobosan besar di Taiwan dengan debut album Mandarin solonya Love From Now On pada 1994. Dia merilis album berbahasa Inggris pertamanya, Just No Other Way pada tahun 1999.

Coco Lee adalah penyanyi Tiongkok pertama yang dikontrak oleh Sony Music secara global dan artis pertama dan satu-satunya dari China yang bernyanyi di Oscar, menampilkan “A Love Before Time.”

Selama karir menyanyinya yang panjang, Lee telah merilis lebih dari 15 album, dan mengumpulkan penjualan puluhan juta copy.

cnbnws.

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

januari bankjatim
- Advertisment -

Terbaru