Monday, April 28, 2025
HomeDAERAHJABARPenampakan Terbaru Karts Bogor yang Kini Gundul

Penampakan Terbaru Karts Bogor yang Kini Gundul

Bandung, Nawacita – Belum lama ini masyarakat dikejutkan dengan kondisi kawasan karts dan hutan di atas mata air Sodong, Desa Linggarmukti, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor yang gundul dan rata dengan tanah.

Hal itu terungkap setelah sebuah video yang menunjukkan kondisi karts di atas mata air Sodong Klapanunggal yang gundul beredar di media sosial.

Berdasarkan unggahan akun Instagram @bogor.terkini, terlihat kawasan hutan yang dulunya rimbun kini berubah menjadi gundul. Gundulnya hutan tersebut diduga akibat pengerukan batu kapur di kawasan tersebut.

- Advertisement - Ucapan Selamat Idul Fitri dari BPKAD Jatim

“Kawasan karst gunung kapur yang dulunya hijau dan penuh pepohonan, kini terlihat gundul alias rata dengan tanah. Gundulnya kawasan hutan lindung ini juga disinyalir yang menjadi penyebab banjirnya mata air di bawah pada November 2024 silam,” tulisnya seperti dilihat Nawacita.co, Sabtu (12/4/2025).

Kondisi tersebut juga diperparah dengan dugaan penggundulan hutan lindung di kawasan itu yang disinyalir menjadi penyebab banjirnya mata air Sodong pada November 2024 lalu. Tidak hanya itu, kerusakan lingkungan ini juga mengancam keberadaan fauna endemik langka di kawasan tersebut.

Salah satunya adalah ikan buta Barbodes klapanunggalensis. Ikan unik yang ditemukan oleh peneliti BRIN di Goa Cisodong ini terancam punah akibat masifnya aktivitas pengerukan karst yang merusak habitat alaminya.

“Bahkan, hewan endemik langka, ikan buta Barbodes klapanunggalensis yang ditemukan peneliti BRIN di Goa Cisodong juga ikut terancam punah akibat aktivitas pengerukan karst yang masif,” tambah keterangan dalam akun @bogor.terkini.

Baca Juga:  

Kondisi ini langsung menyita perhatian masyarakat dan memantik reaksi dari warganet. Banyak yang menyoroti dan meminta perhatian Dedi Mulyadi, yang dikenal memiliki atensi terhadap isu lingkungan.

Melalui kolom komentar di media sosial, sejumlah warganet mendesak Dedi Mulyadi untuk turun tangan dan mengatasi persoalan ini.Bahkan, beberapa warganet menantang keberanian Dedi Mulyadi dalam menghadapi isu ini.

“Kalau KDM no respon, berarti yg punya powernya lebih kuat dari KDM,” tulis akun @dorisnovel.

“Kang @dedimulyadi71 ini bisa diberesin kan?,” timpal akun @broy_11.

“Berani ga kang @dedimulyadi71?,” sahut akun @yogirivaldy.

“Pak @dedimulyadi71 belum nyolek ini berarti kuat itu yang punya ya,” kata akun @hernowo_bejo.

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti siapa pelaku pengerukan batu kapur yang menyebabkan kerusakan lingkungan di kawasan karts dan hutan Klapanunggal, Bogor itu.

Namun, hal ini membuat sorotan publik semakin kuat agar Dedi Mulyadi segera mengambil tindakan atas perusakan lingkungan di kawasan Klapanunggal tersebut.

Reporter : Niko

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

Bank Jatim Lebaran Bapenda Jatim
- Advertisment -

Terbaru