Friday, March 21, 2025
HomeDAERAHJATIMPrologue: PRIMETIME 2025 PCU, Panggung Mahasiswa DKV Unjuk Gigi

Prologue: PRIMETIME 2025 PCU, Panggung Mahasiswa DKV Unjuk Gigi

Prologue: PRIMETIME 2025 PCU, Panggung Mahasiswa DKV Unjuk Gigi

Surabaya, Nawacita.co – Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) Petra Christian University (PCU) kembali menggelar acara tahunan PRIMETIME 2025, sebuah ajang pameran karya, workshop, dan diskusi yang mempertemukan mahasiswa dengan komunitas kreatif.

Ketua Pelaksana, Raymond Gunawan, Menjelaskan tema Event kali ini adalah “Prologue”, dengan maksud menjadi langkah awal bagi mahasiswa untuk memperkenalkan karya sekaligus membangun relasi dengan komunitas eksternal.

“Tahun ini, PRIMETIME menampilkan berbagai agenda, mulai dari pameran karya, workshop, talkshow, hingga demo komunitas,” papar Raymond.

Prologue PRIMETIME 2025 PCU
Ketua Pelaksana, Raymond Gunawan (Foto: Alus/Nawacita)

Selama 4 hingga 7 Maret 2025 dilaksanakan di Selasar Gedung Q PCU diisi dengan, Menampilkan lebih dari 50 karya dari mahasiswa Desain Komunikasi Visual (DKV), Desain Fashion dan Tekstil (DFT), serta Interactive Digital Media (IPDM).

“Untuk Workshop membahas dasar-dasar video production dan konten kreatif, memberikan wawasan bagi mahasiswa yang ingin mendalami bidang ini. Hingga Pengunjung bisa mengikuti mini workshop interaktif seperti melukis, membuat game, hingga diskusi tentang perkembangan teknologi di industri kreatif,” jelas Raymond.

Raymond menutup, bahwa Acara tersebut tidak hanya soal tugas kuliah, tetapi juga membangun jaringan dengan komunitas kreatif dan industri. Mahasiswa bisa belajar langsung dari para praktisi.

Reporter: Alus

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

RAMADAN BANKJATIM
- Advertisment -

Terbaru