Saturday, March 15, 2025
HomeDAERAHJATIMMomen PSI Bagikan Ratusan Gembok Cakram Gratis ke Pemotor di Surabaya

Momen PSI Bagikan Ratusan Gembok Cakram Gratis ke Pemotor di Surabaya

Surabaya, Nawacita – Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), DPRD Kota Surabaya menggelar aksi pembagian gembok cakram secara gratis kepada pengguna sepeda motor, Selasa, (25/02/2025)

Kegiatan ini dilakukan di depan Gedung DPRD Kota Surabaya sebagai bentuk kepedulian terhadap keamanan masyarakat.

Ratusan gembok cakram dibagikan untuk membantu warga dalam mengantisipasi maraknya pencurian kendaraan bermotor.

Aksi ini bertepatan dengan momen pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya yang baru.

Ketua Fraksi PSI DPRD Surabaya sekaligus anggota Komisi C, Josiah Michael menyampaikan bahwa inisiatif ini muncul sebagai respons atas instruksi Wali Kota yang meminta warga untuk tidak mengirimkan karangan bunga ke Balai Kota.

“Kami menuruti instruksi Wali Kota. Daripada membeli karangan bunga, kami memilih membagikan gembok cakram secara gratis kepada warga. Selain untuk merayakan pelantikan, ini juga sebagai bentuk kepedulian terhadap meningkatnya kasus pencurian kendaraan bermotor di Surabaya,” ungkapnya.

Masyarakat menyambut positif aksi ini, mengingat tingkat pencurian kendaraan bermotor di Surabaya masih cukup tinggi.

Dengan adanya gembok cakram, diharapkan warga lebih waspada dalam menjaga kendaraan mereka serta semakin peduli terhadap keamanan lingkungan.

Selain sebagai simbol perayaan, kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam meningkatkan keamanan di Surabaya.

“Harapan kami, warga nantinya bisa merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas sehari-hari,” kata Josiah.

Reporter : Denny

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

RAMADAN BANKJATIM
- Advertisment -

Terbaru