Monday, March 17, 2025
HomeBUMNEkonomi dan BisnisRakor Persiapan Lebaran 2025, Menko AHY Ingin Perjalanan Masyarakat Nyaman dan Terjangkau

Rakor Persiapan Lebaran 2025, Menko AHY Ingin Perjalanan Masyarakat Nyaman dan Terjangkau

Rakor Persiapan Lebaran 2025, Menko AHY Ingin Perjalanan Masyarakat Nyaman dan Terjangkau

Jakarta, Nawacita | Jelang mudik Lebaran 2025, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ingin memastikan perjalanan masyarakat dalam mudik lebaran 2025 dapat berlangsung dengan nyaman dan terjangkau, termasuk diantaranya memastikan kesiapan infrastruktur, transportasi, dan layanan publik.

Hal tersebut ditegaskan Menko AHY dalam Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan lebaran yang dilaksanakan pada hari Rabu (5/2/2025) di Jakarta.

Menko AHY menyoroti beberapa aspek utama yang menjadi fokus persiapan, termasuk penguatan sistem transportasi publik, optimasi pengelolaan infrastruktur dan fasilitas umum, strategi mitigasi risiko, kebijakan tarif angkutan umum yang terjangkau, serta berbagai kebijakan pendukung guna mengurangi kepadatan arus mudik.

“Kita harus mengantisipasi termasuk memitigasi berbagai tantangan dan permasalahan menghadapi arus mudik Lebaran tahun ini,” ujar Menko AHY.

Menko AHY mengajak seluruh pihak terkait untuk dapat bersinergi dalam menghadapi lonjakan mobilitas yang diperkirakan mencapai lebih dari 300 juta pergerakan.

Baca Juga: Bandara di Indonesia Segera Terapkan Deteksi Wajah, Menko AHY Dukung Penuh Digitalisasi

Menko AHY berharap, Kementerian Perhubungan sebagai leading sektor transportasi nasional menyiapkan strategi peningkatan kapasitas moda transportasi, integrasi antarmoda, digitalisasi layanan, serta penguatan posko Lebaran lintas kementerian.

Kemudian Kementerian Pekerjaan Umum akan memastikan kesiapan jalan tol dan non-tol, peningkatan fasilitas rest area, serta mitigasi infrastruktur terhadap potensi cuaca ekstrem.

Selanjutnya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang berperan dalam memproyeksikan potensi lonjakan wisatawan di destinasi utama selama libur Lebaran, termasuk menghadirkan paket wisata terjangkau yang dapat menggerakkan perekonomian lokal.

Selain itu, Menko AHY menekankan pentingnya dukungan dari Kementerian BUMN dalam optimalisasi layanan di bandara, stasiun, dan pelabuhan, serta kesiapan energi guna memastikan pasokan listrik dan bahan bakar selama periode puncak mudik.

Menko AHY juga menggarisbawahi perlunya strategi rekayasa lalu lintas oleh Kepolisian untuk mengurangi kepadatan di jalur-jalur rawan macet. Selain itu, BMKG diminta memberikan prakiraan cuaca yang akurat agar dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan, terutama dalam pengoperasian moda transportasi darat, laut, dan udara.

Baca Juga: Soroti Pentingnya SDM dan Infrastruktur, Menko AHY Sambangi Yonif 203/AK

“Kita pastikan agar perjalanan Lebaran bagi masyarakat Indonesia, di mana pun berada, benar-benar aman, nyaman, dan terjangkau,” tegasnya.

Dalam Rakor ini, Menko AHY menyoroti kemungkinan penurunan harga tiket angkutan umum seperti yang berhasil diterapkan pada periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) lalu.

“Kita harus kerja keras dalam waktu cepat. Waktu itu baru saja kita dilantik tapi sudah langsung masuk ke masa-masa penyiapan Nataru dan 10% pengurangan harga tiket pesawat. Ini kebijakan yang prorakyat dan berpengaruh positif terhadap pariwisata serta penguatan sektor ekonomi di daerah,” ungkap Menko AHY.

Dengan tren mobilitas masyarakat yang terus meningkat pasca-pandemi, rakor ini menjadi penting untuk mengantisipasi tantangan yang mungkin muncul. Menko AHY menegaskan pentingnya koordinasi yang kuat di semua lini guna memastikan kelancaran mudik Lebaran tahun ini.

“Kita yakinkan infrastruktur, jalan, dan semua sarana pendukungnya dalam kondisi prima agar tidak ada hambatan yang berarti,” pungkasnya. kmninfra

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

RAMADAN BANKJATIM
- Advertisment -

Terbaru