Sumenep Tetapkan 110 Kalender Event 2025, Ada Prosesi Arya Wiraraja dan Jamasan Keris
Sumenep, Nawacita – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disparbudpora) menetapkan 110 kalender event pada tahun 2025.
Salah satu unggulan dari rangkaian acara ini adalah Prosesi Arya Wiraraja dan Jamasan Keris, yang akan menjadi daya tarik utama bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.
Kepala Disparbudpora Sumenep, Moh Iksan, menyatakan bahwa event-event ini dirancang untuk mempromosikan potensi wisata budaya, sejarah, dan alam yang dimiliki Sumenep.
“Acara ini akan menampilkan berbagai atraksi budaya, termasuk pawai, tari-tarian, dan pementasan drama kolosal yang mengisahkan perjalanan Arya Wiraraja,” kata Iksan. Rabu, (15/1/2025).
Baca Juga: BPBD Sumenep Siapkan Posko Siaga Darurat Hadapi Musim Hujan
Prosesi Arya Wiraraja merupakan acara yang menggambarkan perjalanan sejarah Arya Wiraraja, seorang tokoh penting dalam sejarah kerajaan Majapahit.
“Melalui prosesi ini, kami ingin mengedukasi masyarakat sekaligus menarik minat wisatawan untuk lebih mengenal sejarah dan budaya Sumenep,” ujar Moh Iksan.
Selain itu, Jamasan Keris juga menjadi salah satu event yang dinantikan. Upacara ini merupakan tradisi membersihkan dan merawat keris, senjata tradisional yang memiliki nilai historis dan spiritual tinggi.
“Prosesi Jamasan Keris tidak hanya menarik bagi para pecinta budaya dan sejarah, tetapi juga bagi wisatawan yang ingin merasakan keunikan tradisi lokal,” ucapnya.
Baca Juga: Harga Cabai di Pasar Tradisional Sumenep Mulai Turun
Dengan 110 event yang telah dirancang, lanjut Iksan menjelaskan, dirinya optimistis dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.
“Kami berupaya untuk melestarikan warisan budaya ini agar tetap hidup dan dikenal oleh generasi muda serta masyarakat luas,” tutur Iksan menjelaskan.
Untuk diketahui, rangkaian Kalender Event 2025 dengan agenda pembuka berupa “Kreasi Anak Yatim”. Acara ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 19 Januari 2025.