Monday, September 16, 2024
HomeNasional1.430 Peserta Meriahkan “Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024”

1.430 Peserta Meriahkan “Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024”

1.430 Peserta Meriahkan “Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024”

Semarang, Nawacita | Pemprov Jateng menggelar Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024. Kompetisi yang diselenggarakan di Lapangan Tembak Kodam IV/Diponegoro, Sigar Bencah, Semarang pada 3-4 Agustus 2024 itu, disambut antusisme peserta dan pengunjung.

Setidaknya sebanyak 1.430 orang racer memeriahkan perhelatan tersebut. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia, antara lain DKI Jakarta, Yogyakarta, Sumatera Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tenggara, Bali, dan Nusa Tenggara Barat.

Alhamdulillah pelaksanaan offroad hari ini berjalan cukup meriah, diikuti sekitar 1.430 racer,” kata Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana seusai sambutan pada acara Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge, Minggu (4/8/2024).

Ditambahkan, kompetisi offroad tersebut mempertandingkan lima nomor, yakni special competition stage roda 4, country road roda 4, adventure roda 2, adventure roda 4, serta remote control.

Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana menghadiri acara Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge di Lapangan Tembak Kodam IV/Diponegoro, Sigar Bencah, Semarang, Minggu (4/8/2024).

Para racer yang bertanding memperebutkan trofi Gubernur Jateng, dan tiket kejurnas seri 1 Indonesia Offroad Federation (IOF). Sejumlah atlet nasional juga turut ambil bagian dalam event ini. Mereka adalah Dr Jack dari NTB, Memen Harianto dari DKI, Joko Permana dari DKI, dan Wahyu Lamban dari Yogyakarta.

“Jadi cukup seru ya, karena ini menantang alam, lokasi ini merupakan daerah perbukitan yang sangat menantang, sehingga ini suatu tantangan bagi para racer, dan diperlombakan ini untuk tingkat racer daerah dan racer nasional,” kata Nana.

Nana berharap, dari penyelenggaraan kompetisi itu, akan meningkatkan kualitas para atlet dari amatir menuju profesional. Selain itu, harap dia, dengan beragam event sport tourism, Jateng dikenal sebagai daerah yang memiliki banyak potensi wisata unggulan.

Menurut Nana, ketika Jateng semakin banyak dikenal, maka UMKM dan ekonomi kreatifnya pun semakin tumbuh. Tak pelak, berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah yang semakin baik.

Sementara itu, Ketua umum IOF, Sam Budigusdian mengaku, menyambut positif Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024 yang digelar Pemprov Jateng.

Baca Juga: Pj Gubernur Jateng Cek Belanja Fisik SMKN 9 Surakarta Senilai Rp3,6 Miliar

Menurutnya, upaya Pemprov Jateng dalam membumikan sport tourism berbasis komunitas benar-benar terwujud. Apalagi, komunitas offroader ini merupakan komunitas besar, yang memang perlu dipelihara dengan baik.

“Mudah-mudahan dari Jawa Tengah ini, provinsi-provinsi lain mengikuti pola-pola yang dikembangkan, salah satunya menggelar event sport tourism berbasis komunitas,” harapnya.

Event Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024, imbuhnya, seperti mata air bagi para penggiat sport tourism berbasis komunitas, setelah wabah Covid-19 memaksa untuk menghentikan semua kegiatan.

“Terima kasih sekali lagi pada jajaran Provinsi Jawa Tengah, Pak Pj Nana Sudjana dengan Pak Pangdam, yang memberikan fasilitas tempat bermain yang begitu indah di 200 hektare lahan milik Kodam,” pungkasnya. jtgprv

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Terbaru