Thursday, December 5, 2024
HomeDAERAHGolkar Bantu Kabupaten Dairi Rp7 Miliar

Golkar Bantu Kabupaten Dairi Rp7 Miliar

SUMUT, NAWACITA – Ketua Umum DPP Partai Golkar, Setya Novanto, menyerahkan bantuan sebesar Rp7 Miliar saat berkunjung ke Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Minggu 4 September 2016.

Dalam keterangan tertulisnya, bantuan tersebut dibagi menjadi Rp3 miliar untuk program pengembangan infrastruktur sosial dan ekonomi wilayah, Rp1 miliar untuk bantuan jalan, serta sisanya untuk bedah 200 rumah. Masing-masing rumah akan mendapatkan Rp15 juta, sehingga total menjadi Rp3 miliar.

Acara pemberian hadian ini dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara, Ngogesa Sitepu, Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Sumatera Utara Anton Sihombing dan Delia Sitepu.

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan pelantikan DPD Partai Golkar Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, yang dipimpin KRA Joni Sitohang Adinegoto, yang merupakan Bupati Dairi.

Kabupaten Dairi bagi Partai Golkar menjadi penting, karena pada Pemilu 2014 lalu, partai ini memperoleh 31,4 persen suara. Jumlah ini merupakan perolehan tertinggi se-Indonesia.

SUMBER : VIVANEWES.COM

RELATED ARTICLES

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

bank jatim
- Advertisment -

Terbaru