Viral! Pagar Laut Baru Muncul Kembali di Bekasi, Pemprov Jabar Bakal Segera Usut
BANDUNG, NAWACITA.co – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat bakal segera mengusut terkait dugaan munculnya kembali pagar laut di Kabupaten Bekasi.
Setelah sebelumnya pagar laut Bekasi di Desa Segarajaya Kecamatan Tarumajaya Bekasi dibongkar, kini pagar laut diduga kembali muncul di kawasan perairan Desa Pantai Makmur Kecamatan Tarumajaya Bekasi.
Dugaan tersebut muncul setelah sebuah Video viral di media sosial. Video tersebut menunjukkan aksi pemasangan pagar laut yang dilakukan oleh sejumlah orang di perairan Pantai Makmur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Terlihat dalam video tersebut, seorang nelayan tengah adu mulut dengan seorang di atas perahu yang membawa bambu. Diduga bambu tersebut akan dipakai untuk membuat pagar laut oleh orang tersebut.
Baca Juga:Â Dinkes Jabar Gencarkan Sosialisasi Kawasan Tanpa Rokok
“Kenapa bang? Biarin bang, ini untuk dokumentasi bang. Gak apa-apa, ini untuk dokumentasi loh. Gak apa-apa di video ini,” kata nelayan lokal dalam video kepada pembawa bambu.
Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman mengatakan, dirinya akan mendalami terlebih dahulu terkait laporan tersebut. Ia juga akan bekerja sama dengan pihak terkait untuk meninjau situasi terkini pemagaran yang kian meresahkan khususnya bagi nelayan lokal.
“Nanti kami cek-ricek kembali. Karena kami kan bicara harus berbasis evidence. Dan kami masih menunggu laporan dari Dinas Perikanan dan Kelautan. Nanti cek-ricek lagi bagian yang kemarin, atau ini baru lagi (pemagarannya),” ujar Herman dikonfirmasi di Bandung, (19/02/2024).
Herman menegaskan bahwa aksi pemagaran tersebut merupakan bentuk pelanggaran, terlebih jika sudah merugikan nelayan lokal. Ia mengingatkan bahwa pemagaran tersebut bisa dijerat secara hukum baik pemilik lahan ataupun pemasang pagar.
“Sekali lagi kita negara hukum. Dan semua warga negara harus tunduk kepada hukum,” pungkasnya.
Reporter: Niko