Cara Marcella Zalianty Agar Anaknya Tak Lupa Budaya Indonesia

Marcella Zalianty
Marcella Zalianty
top banner

JAKARTA, Nawacita – Meski memasukan anak-anaknya ke sekolah internasional, bintang film dan sinetron Marcella Zalianty (37) tidak lupa memperkenalkan budaya Indonesia ke kedua anaknya.

Marcella mengaku bahwa kedua anaknya, Kana Mahatma Soeprapto dan Aryton Magali Sastra Soeprapto hasil pernikahannya bersama Ananda Mikola itu, senang dengan budaya Indonesia yakni wayang.

Kaka kandung Olivia Zalianty itu bersyukur kedua anaknya suka dengan wayang.

Ia mengaku mencoba menyeimbangkan budaya Indonesia dengan budaya luar, dari apa yang didapatkan anak-anaknya di sekolah.

“Saya mencoba menyeimbangkan apa yang mereka tahu karena sekolah juga internasional, Inggris tapi juga tidak melupakan warisan budaya mereka atau ya tidak lupa warisan budaya yang ada di Indonesia,” kata Marcella Zalianty.

Hal itu ia katakan ketika ditemui dalam acara ‘Gerakan SiBerkreasi’ di Gedung Joeang, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (2/10/2017).

Menurut Ketua PARFI 56 itu, jika tidak dikenalkan budaya Indonesia sejak dini, kedua anaknya tidak pernah tahu bahwa budaya warisan Indonesia sangatlah menarik untuk diketahui.

“Karena apa kalau tidak sejak dini nanti mereka akan lupa sejarah Indonesia akhirnya. Kalau pengetahuan global atau kemampuan tidak apa-apa. Kan ini kita juga menyebar luas kan pengetahuan mengglobal tapi kalau pondasi kebudayaan tidak boleh meninggalkan,” ucapnya.

Lanjut Marcella, jika ia tidak kenalkan budaya Indonesia ke anak-anaknya, maka warisan Indonesia yakni budaya, akan terjadi sebuah hal yang berat sebelah dalam pengetahuan yang diterima oleh kedua anaknya.

“Jadi kalau bukan anak-anak kita, siapa yang akan melanjutkan. Kekuatan Indonesia dengan budayanya. Sebenarnya penting anak-anak kita mengerti budaya kita sendiri. Anak-anak saya alhamdulillah support karena masih kecil. Sekecil-kecilnya mereka, tergantung orang tuanya kasih pengetahuannya itu,” ujar Marcella Zalianty

trb

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here