Valentino Rossi Positif Covid-19, Berikut Kronologinya

Valentino Rossi.
Valentino Rossi.
top banner

ARAGON, Nawacita – Pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, telah mengumumkan dirinya terpapar virus Corona pada Jumat 16 Oktober 2020 dini hari WIB. Kekecewaan besar pun dirasakan VR46 karena itu berarti ia terpaksa absen di MotoGP Aragon 2020 pada akhir pekan ini.

Valentino Rossi pun menjadi pembalap pertama di kelas premier yang mengidap Covid-19 sejak MotoGP digelar pada Juli 2020. Ia pun dinyatakan positif Covid-19 setelah merasa agak sakit dan mengalami sedikit demam saat bangun pada Kamis 15 Oktober 2020 pagi waktu setempat, Tavullia, Italia.

Lalu bagaimana kronologi Valentino Rossi hingga dinyatakan positif Covid-19? Mengingat pembalap berpaspor Italia itu telah berusaha sangat kuat untuk menjaga diri agar terhindar dari paparan virus Corona.

Baca Juga: Sete Gibernau Ungkap Cara Rossi untuk Jadi Juara Dunia

Pada Minggu 11 Oktober 2020 usai balapan MotoGP Prancis 2020, Valentino Rossi meninggalkan Sirkuit Le Mans. Pembalap berusia 41 tahun itu pun kemudian melakukan perjalanan kembali ke rumahnya yang berada di Tavullia, Italia.

Pada Selasa 13 Oktober 2020, Valentino Rossi kemudian menjalani tes PCR (Polymerase Chain Reaction) seperti biasa, yang merupakan hal wajib bagi semua penghuni paddock yang pulang ke rumah di sela-sela balapan. Hasilnya pun keluar pada Rabu 14 Oktober 2020 dan Valentino Rossi dinyatakan negatif.

Pada hari yang sama yakni Rabu, Valentino Rossi merasa sangat bugar dan berlatih di rumah tanpa gejala atau ketidaknyamanan. Akan tetapi, bencana datang ketika pada Kamis 15 Oktober 2020, Valentino Rossi merasa agak sakit ketika bangun pagi.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Aragon 2020, Honda Tampil Sukses Meski Tanpa Marquez

Valentino Rossi mengalami sedikit demam dan segera memanggil dokter. Melalui pemeriksaan dokter, ia pun melakukan dua tes yakni tes PCR cepat, di mana hasilnya kembali negatif. Namun, pada tes PCR standar hasilnya berbeda.

Hasil tes PCR standar yang keluar pada 15 Oktober 2020 pukul 16.00 waktu setempat (Tavullia, Italia) menyatakan Valentino Rossi positif terpapar virus Corona. Hasil ini pun langsung diumumkan oleh Valentino Rossi dan juga Tim Monster Energy Yamaha kepada publik.

Sementara itu, selama tinggal di rumahnya mulai Minggu 11 Oktober hingga dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis 15 Oktober, Valentino Rossi belum berhubungan dengan siapa pun yang saat ini hadir di MotoGP Aragon 2020. Termasuk pembalap VR46 Academy, staf VR46, anggota Tim Monster Energy Yamaha MotoGP, dll.

Kini, Valentino Rossi akan mendapat perawatan yang sangat ketat dari staf medis di Tavullia, Italia. Setiap hari ia akan terus mendapatkan peninjauan untuk mempertimbangkan keikutsertaan Valentino Rossi di seri MotoGP mendatang.

oknws.

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here